Akses Lokasi

  • Akses Jalan Kaki
    Akses Sepeda
    Akses Sepeda Motor
    Akses Mobil Pribadi
    Akses Angkutan Umum
    Akses Mobil Bus
  • Berlokasi di kawasan pusat pemerintahan Kecamatan Situraja
  • Di sisi tenggara Alun-alun Situraja
  • Bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat
  • Jika menggunakan angkutan umum, bisa naik Angkot 24, Angkot 06 atau Angdes 53. Turun di pertigaan sisi timur Alun-alun Situraja, dilanjut jalan kaki ke selatan sekitar 100 meter

Share & Like

Peta Lokasi

Foto Utama

SMP atau Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Situraja merupakan sebuah lembaga pendidikan formal yang berada di wilayah Kecamatan Situraja. Tepatnya beralamat di Jalan Alun-alun Situraja Desa Situraja Kecamatan Situraja Kabupaten Sumedang. SMP Negeri 1 Situraja berada di bawah binaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

SMP Negeri 1 Situraja berdiri semenjak terjadinya perubahan status Sekolah Guru B (SGB) Negeri Situraja pada tahun 1960. Beberapa tahun sebelumnya, di Kecamatan Situraja berdiri sekolah yang akan menghasilkan guru pengajar di Sekolah Rakyat (SR) dengan nama Sekolah Guru B (SGB) Negeri Situraja. Tepatnya pada tahun 1954 SGBN Situraja berdiri dengan dipimpin oleh seorang direktur dengan nama Raden Ende Wiradisastra.

Pada tahun 1959, terbit Surat Keputusan Menteri Pendidikan Pengajaran dan Kebudayaan Nomor 69691/SK/B/III tahun 1959 tertanggal 22 Juli 1959. SK ini berisi tentang Penghapusan SGB. Dengan keluarnya SK tersebut, seluruh SGB yang ada di Indonesia termasuk SGB Negeri yang ada di Kota Sumedang dan Kecamatan Situraja berhenti melakukan penerimaan siswa baru. Dan sebenarnya, penghentian siswa baru SGB Negeri di Sumedang sudah dimulai pada Agustus 1958. SK tersebut kemudian disusul dengan terbitnya Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Pengajaran dan Kebudayaan Nomor 187/SK/B/III tahun 1960 bertanggal 25 Mei 1960. Berdasarkan SK terakhir tersebut, SGB Negeri Situraja berubah menjadi Sekolah Menengah Pertama atau SMP Negeri Situraja.

Sebagaimana sekolah menengah pertama lainnya, SMP Negeri 1 Situraja menyelenggarakan kegiatan pendidikan dengan jangka waktu selama tiga tahun, mulai dari kelas tujuh sampai dengan kelas sembilan. Yang merupakan kelanjutan dari jenjang pendidikan sekolah dasar sebelum masuk ke sekolah menengah atas atau kejuruan. Kegiatan pembelajaran dilaksanakan pada pagi hari selama enam hari, mulai dari hari Senin sampai hari Sabtu.

Dalam melaksanakan kegiatan pembelajarannya, SMP Negeri 1 Situraja didukung dengan berbagai fasilitas yang bagus baik sarana maupun prasarana. Ruang kelas yang representatif berjumlah 29 ruangan yang berada di dalam gedung dua lantai, ditambah dengan Ruang Tata Usaha, Ruang Kepala Sekolah dan Ruang Guru. Tak ketinggalan juga fasilitas Ruang Laboratorium yaitu Lab IPA dan Lab Komputer, Ruang Perpustakaan, Ruang OSIS, Ruang Kesenian, dan Ruang UKS. Di kawasan SMP Negeri 1 Situraja juga terdapat Ruang Koperasi, Kantin, Mushola serta fasilitas sanitasi yang terpisah antara Toilet Guru dan Toilet Siswa. Di luar ruangan ada Lapangan Upacara, Lapangan Olahraga dan Taman Sekolah serta tempat parkir kendaraan. Untuk proses pembelajaran di sekolah didukung oleh guru pengajar yang berpengalaman dan berkualifikasi sarjana.

Selain mengikuti kegiatan pembelajaran di dalam kelas, siswa SMP Negeri 1 Situraja juga bisa mengikuti berbagai kegiatan di luar kelas seperti keorganisasian siswa dan kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan terkait keorganisasian, para siswa bisa mengikuti Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). Sementara kegiatan ekstrakurikuler yang ada di SMP Negeri 1 Situraja dan bisa diikuti siswanya diantaranya adalah Pramuka, PMR, Paskibra, Karate, Olahraga, Kesenian dan Karya Ilmiah Remaja (KIR).

Sebagai salah satu sekolah favorit yang ada di Situraja, SMP Negeri 1 Situraja telah meraih berbagai penghargaan dan prestasi baik yang diraih oleh siswa-siswinya maupun oleh pengajarnya, baik prestasi akademik maupun prestasi non-akademik. Prestasi yang berhasil diraih oleh SMP Negeri 1 Situraja diantaranya adalah Juara I Kostum Terbaik LKBB ke-20 Tingkat Nasional tahun 2020, berbagai prestasi pada kegiatan Garasi Scout News IV SMPN 1 Wado Kab. Sumedang tahun 2020, Juara 1 Tari Jaipong Rampak di SMK PGRI Situraja (2020), Juara Umum Madya pada Temu Aksi dan Prestasi (MUSISI) PMR SMK Informatika Sumedang (2020), sejumlah raihan juara pada GSS XVI 2020 Tingkat Nasional SMPN 1 Sumedang (2020), Juara II AJURA 3.0 Tingkat SMP/MTS Wilayah Priangan Timur (2020), Juara Harapan Nyanyi Solo FLS2N Wilayah IV Sumedang (2020), Juara II Se-Kabupaten Sumedang Bola Voli Putra (2020). Kemudian Juara 2 dan Juara Top Score LCT MIPA di SMAN 2 Sumedang (2020), sejumlah raihan juara pada Kejuaraan LCTP Jilid IV di SMAN Darmaraja (2020), Juara 1 Cipta Cerpen FLS Wilayah IV Darmaraja (2020), Juara 1 Story Telling FLS Wilayah IV Darmaraja (2020) dan Juara 2 Dongeng Putra FLS Wilayah IV Darmaraja (2020).

Tiap awal tahun pelajaran, SMP Negeri 1 Situraja menerima pendaftaran siswa baru. Pendaftaran siswa baru bisa dilakukan secara kolektif dari sekolah dasar asal siswa atau bisa juga oleh orang tua/wali siswa. Pendaftaran siswa baru ke SMP Negeri 1 Situraja ini ada empat jalur pendaftaran dengan masing-masing jalur memiliki kuota masing-masing. Keempat jalur tersebut jaitu jalur zonasi, jalur afirmasi, jalur perpindahan orang tua dan jalur prestasi.

Persyaratan umum yang harus dipenuhi calon siswa SMP Negeri 1 Situraja diantaranya berusian maksimal 15 tahun saat tahun ajaran baru berlangsung, telah menyelesaikan pendidikan SD atau yang sederajat, dan memiliki akun belajar. Pendaftaran siswa baru secara umum juga harus dilengkapi dengan berkas persyaratan seperti Surat Keterangan Kelulusan Asli atau Fotokopi Ijazah dilegalisir, fotokopi Akta Kelahiran, Fotokopi Kartu Keluarga dan Surat Pernyataan Tanggung Jawa Mutlak dari Orang Tua atau Wali Siswa. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait pendaftaran siswa baru ini bisa menghubungi langsung panitia Pendaftaran Siswa Baru di kampus SMP Negeri 1 Situraja atau melalui link url website di https://smpn1situraja.sch.id/ppdb/.

SMP Negeri 1 Situraja berada di lokasi cukup strategis, karena berada di sekitaran pusat pemerintahan Kecamatan Situraja. Posisinya berada di sebelah timur kantor Kecamatan Situraja dengan jarak sekitar 60 meter, atau pojok tenggara Alun-alun Situraja. Kampus SMP Negeri 1 Situraja dikelilingi oleh pemukiman penduduk dan lembaga lainnya seperti SD Negeri Situraja di sebelah utaranya. Di sebelah barat daya kawasan sekolah merupakan lapangan sepakbola Tanuwijaya, dan di sebelah baratnya kantor Koramil Situraja.

Akses ke kampus SMP Negeri 1 Situraja cukup mudah karena bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat, namun tidak dilintasi angkutan umum secara langsung. Jika menggunakan angkutan umum bisa naik Angkutan Umum Perkotaan (Angkot) 24 jurusan Terminal Ciakar - Wado, Angkot 06 jurusan Terminal Ciakar - Situraja dan Angkutan Umum Pedesaan (Angdes) 53 jurusan Situraja - Darmaraja - Wado. Turun di Pertigaan Timur Alun-alun Situraja, dilanjut jalan kaki ke arah selatan sekitar 100 meter.

(Sumber: dari berbagai sumber)

/
25 Mei 1960
Jalan Alun-alun Situraja Kecamatan Situraja Kabupaten Sumedang
0261-208397
smpsatusituraja@gmail.com
SMPN 1 Situraja Sumedang
SMPN 1 Situraja
SMPN 1 Situraja
SMPN 1 SITURAJA
SMPN 1 Situraja