Gunung Kacapi merupakan sebuah gunung kecil yang berada di sebelah utara kota Sumedang. Tepatnya berlokasi di wilayah Desa Kebon Jati Kecamatan Sumedang Utara. Gunung ini termasuk gunung kecil dan tidak terlalu tinggi, sehingga lebih mirip sebagai bukit. Ketinggiannya sekitar 678 meter di atas permukaan laut.
Gunung Kacapi memiliki tebih yang curam di sebelah timurnya. Tebing dengan ketinggian sekitar 50 meter ini tersusun dari bebatuan andesit yang memiliki variasi tebing vertikal juga memiliki overhang dan karakteristik slap. Sudah cukup banyak jalur yang biasa dilalui ti tebing ini dengan banyaknya hanger sehingga bisa dijadikan jalur untuk olah raga panjat tebing. Hanger ini ditancapkan menggunakan bor sehingga tambatannya kuat untuk digunakan panjat tebing yang nyaris berdiri tegak.
Pada saat peringatan Ulang Tahun Indonesia yang ke-69, tebing ini pernah digunakan untuk membentangkan bendera Merah Putih raksasa berukuran 17 meter x 8 meter. Bendera Merah Putih ini dibentangkan oleh pemanjat yang berasal dari kalangan penggiat alam terbuka Plester dan Garjamara UPI Kampus Sumedang, atlet panjat Sumedang dan anggota TNI.
Berdasarkan data yang disajikan oleh Darah Daging Sunda, di daerah gunung ini ada situs makam keramat Gunung Kacapi. Sementara menurut informasi sebagaimana yang disajikan oleh Sumedang Ekspres, masyarakat sekitar Gunung Kacapi memiliki kepercayaan bahwa jika Gunung Kacapi sudah terbakar, merupakan pertanda akan datangnya hujan. Sehingga jika terjadi kebakaran di wilayah Gunung Kacapi, tidak menjadikan masyarakat sekitar resah tapi disambut dengan suka cita.
(Sumber: dari berbagai sumber termasuk Sumedang Ekspres)
Ahad | |
Senin | |
Selasa | |
Rabu | |
Kamis | |
Jumat | |
Sabtu |
Panjat tebing |