Deskripsi
Pekka Anisa merupakan sebuah UPPKS atau Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera yang berlokasi di Desa Cijeler Kecamatan Situraja. Pekka Anisa sendiri berbentuk sebuah kelompok wanita yang merupakan singkatan dari Perempuan Kepala Keluarga Anisa. Kelompok ini diketuai oleh Ibu Tita yang pada waktu itu sebagai Ibu Kepala Dusun 2 Cijeler.
Kelompok Pekka Anisa bergerak dalam bidang produksi pengolahan makanan. Produk yang dihasilkannya hampir sama dengan yang diproduksi oleh Ibu Oom yang berlokasi di Dusun Cisambeng, yaitu Dendeng Daun Singkong. Tambahannya adalah memproduksi Ulen Kering (Lenring). Dendeng Daun Singkong yang dihasilkan oleh Pekka Anisa memiliki dua jenis rasa yaitu rasa original dan rasa pedas. Kegiatan produksinya dilakukan satu kali dalam satu minggu.
Pekka Anisa melibatkan anggota dari kelompok ibu-ibu sejumlah 10 orang. Kelompok Pekka Anisa telah mendapatkan bantuan sosial berupa modal usaha dari Gubernur Jawa Barat. Dalam jangka waktu satu tahun sekali, Pekka Anisa mengikuti pelatihan keterampilan dan mengikuti forum wilayah dari propinsi (BPPKB).
Untuk pemasarannya sendiri dengan cara menempatkan produk di outlet-outlet yang berada di kota Sumedang.
Mau tahu cara membuat Dendeng Daun Singkongnya?
Cobalah cara berikut ini:
- Merebus daun singkong selama 1 jam.
- Mengiris dan menumbuk daun singkong.
- Memberi telur dan menambahkan bumbu bawang putih, aci yang telah disangrai, ketumbar, bawang merah, penyedap rasa, dan lain-lain.
- Mengukus daun singkong selama 1 jam.
- Mengangkat daun singkong yang telah dikukus.
- Mencetak dengan membuat bentuk daun singkong menjadi bulat dan melumuriya dengan minyak.
- Memipihkan dengan menggunakan alat.
- Menggoreng daun singkong yang telah dipipihkan.
(Sumber: KKNM Unpad Cijeler)
Detail Kontak
Pemilik/Pengelola
Berdiri
Alamat Lengkap
Dusun Cijeler II Desa Cijeler Kecamatan Situraja
Nomor Telepon
Nomor Handphone
Pin BB
Operasional
Ahad
Senin
Selasa
Rabu
Kamis
Jumat
Sabtu
Keterangan