Handphone : +62 821 2663 0047

Email : smdtandang@gmail.com

image
204
Pageview
0
Like
Like
0
Checkin
Check
Akses Jalan Kaki

Jalan Kaki

Akses Sepeda

Sepeda

Akses Sepeda Motor

Motor

Akses Mobil Pribadi

Mobil

Akses Angkutan Umum

Angkot

Akses Mobil Bus

Bus

Berlokasi di kawasan utara kota Sumedang, dekat dengan Terminal Ciakar

Bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat

Dilintasi Angkutan Umum Perkotaan (Angkot) 02, Angkot 03, Angkot 06, dan Angkot 07.

Jl. Prabu Gajah Agung No. 23 Sukamulya Desa Jatihurip Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang

-

-

-

-

Kontributor
img
AMID 'Abdul Malik Imanuddin'

Semenjak : 28 September 2014

Diterbitkan pada : 14 November 2024

Diperbarui pada : -

Deskripsi

SDIT Al-Asma Sumedang atau Sekolah Dasar Islam Terpadu Al-Asma Sumedang merupakan sebuah sekolah dasar dengan status swasta yang beralamat di Jl. Prabu Gajah Agung No. 23 Sukamulya Desa Jatihurip Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang. SDIT Al-Asma Sumedang ini berada di bawah naungan Yayasan Persatuan Islam Kecamatan Sumedang Utara dan berada di bawah binaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.

SDIT Al-Asma Sumedang didirikan oleh Yayasan Perkumpulan Persatuan Islam berdasarkan pada Surat Keputusan dengan nomor 00492/K-C.1/PP/2023 tertanggal 5 Juli 2022. Satu tahun kemudian SDIT Al-Asma Sumedang mendapatkan ijin operasional dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sumedang berdasarkan Surat Keputusan dengan nomor P/734/DK.02.05/IX/2023 tertanggal 6 September 2023. SK tersebut berisikan tentang Pemberian Ijin Operasional kepada Sekolah Dasar SD IT Al Asma di bawah naungan Yayasan Persatuan Islam Kecamatan Sumedang Utara.

Sebagai salah satu sekolah dasar, SDIT Al-Asma Sumedang menyelenggarakan kegiatan pendidikan dasar selama enam tahun dari kelas satu sampai kelas enam. Dalam melaksanakan kegiatan pembelajarannya, SDIT Al-Asma Sumedang didukung oleh tenaga pendidik profesional dan berkualifikasi sarjana. Ditambah dengan fasilitas pendukung berupa sarana dan prasarana yang representatif dengan adanya gedung sekolah permanen yang di dalamnya adalah Ruang Kelas, Ruang Guru dan Ruang Kepala Sekolah serta fasilitas sanitari (WC) khusus guru dan siswa yang terpisah. Ditambah dengan adanya lapangan upacara sekaligus lapangan olahraga.

SDIT Al-Asma Sumedang menyelenggarakan kegiatan pembelajarannya ditambah dengan kurikulum diniyah Persis seperti Al-Quran, Hadits, Tauhid, Fiqih, Siroh dan Bahasa Arab. Selain itu di SDIT Al-Asma Sumedang juga ada beberapa program yang menjadi ciri khas seperti Prestasi Membumi, Pojok Al-Quran, Tahfidz Day, Hadits Day, Literacy Day, Life Skill, Waktuna Nyarita, Outing Class, Market Day, Creativity Day, Mabit dan Haflah Imtihan.

SDIT Al-Asma Sumedang memiliki sejumlah keunggulan dimana siswa-siswinya akan mendapatkan pembelajaran agama Islam yang terintegrasi dengan sistem TPA/TPQ, dan lulusannya akan mendapatkan dua ijazah yaitu ijazah Sekolah Dasar dan ijazah TPA/TPQ. Di SDIT Al-Asma Sumedang juga ada pengembangan bakat dan minat yang sesuai dengan potensi anak didik. Ditambah ada program Tahfidz Quran hingga 2 juz dan Mutqin 1 Juz.

Selain melaksanakan kegiatan pembelajaran dalam kelas, di SDIT Al-Asma Sumedang terdapat kegiatan-kegiatan di luar kelas seperti kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan ekstrakurikuler dilaksanakan setelah jam pulang sekolah yang dijadikan media untuk mengembangkan minat dan bakat siswa SDIT Al-Asma Sumedang. Kegiatan ekstrakurikuler yang ada di SDIT Al-Asma Sumedang diantaranya adalah Pramuka, Berenang, Tahfidz, Memanah, Berkuda dan Syufu Taesyukhan.

Sejumlah prestasi telah diraih oleh sivitas SDIT Al-Asma Sumedang, diantaranya adalah sebagai Juara 2 Hafidz Quran tingkat Sekolah Dasar di Kabupaten Sumedang tahun 2024 serta Juara 2 dan Juara 3 pada Lomba Memanah se-Kabupaten Sumedang pada tahun 2024.

SDIT Al-Asma Sumedang menjadi salah satu alternatif tujuan belajar di jenjang pendidikan dasar yang ada di wilayah Desa Jatihurip dan sekitarnya, utamanya kawasan kota Sumedang bagian utara. Lokasinya sangat strategis karena berada di dekat jalan raya baypass atau Jalan Prabu Gajah Agung, tidak jauh dari Terminal Ciakar. Sehingga memiliki akses yang mudah, bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat, termasuk juga dilintasi sejumlah angkutan umum. Angkutan umum yang melintasinya diantaranya adalah Angkutan Umum Perkotaan (Angkot) 02, Angkot 03, Angkot 06, dan Angkot 07.

Setiap awal tahun pelajaran, SDIT Al-Asma Sumedang menerima pendaftaran siswa baru. Pendaftaran siswa baru dilakukan di kampus SDIT Al-Asma Sumedang, setiap hari kerja dari hari Senin hingga hari Jumat dari pukul 08.00 s.d. 12.00 WIB. Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon siswa SDIT Al-Asma Sumedang diantaranya adalah usia anak minimal tujuh tahun pada awal tahun pembelajaran (bulan Juli), jika kurang harus menyertakan surat rekomendasi. Kemudian kelengkapan dokumen yang harus dipenuhi diantaranya fotokopi Akta Kelahiran, fotokopi Kartu Keluarga serta pasfoto dan mengisi formulir pendaftaran. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait pendaftaran siswa baru, bisa menghubungi narahubung di nomor 0838-3922-0426 atas nama Ibu Syifa atau 0896-4932-9442 atas nama Ibu Nisa.

Detail Kontak

Pemilik/Pengelola

Yayasan Persatuan Islam Kecamatan Sumedang Utara

Berdiri

5 Juli 2022

Alamat Lengkap

Jl. Prabu Gajah Agung No. 23 Sukamulya Desa Jatihurip Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang

Nomor Telepon

Nomor Handphone

Pin BB

Email

Web Site

Akun Twitter

Akun Facebook

Page Facebook

Akun Google+

Akun Youtube

Operasional

Ahad

Senin

08.00 s.d. 12.00 WIB

Selasa

08.00 s.d. 12.00 WIB

Rabu

08.00 s.d. 12.00 WIB

Kamis

08.00 s.d. 12.00 WIB

Jumat

08.00 s.d. 12.00 WIB

Sabtu

Keterangan

Produk/Layanan
Pendidikan dasar enam tahun

Lokasi Sejenis
Logo Lokasi
SD
SD Negeri Tolengas, Tomo

Jln. Cisadane No. 64 Desa Tolengas Kecamatan Tomo Kabupaten Sumedang

0
292
Logo Lokasi
SD
SD Negeri Rancagoong

Dusun Seklok Desa Tanjungwangi Kecamatan Tanjungmedar

0
1.215
Logo Lokasi
SD
SD Negeri Paseh II

Jln. Nagrak Rt. 06/03 Desa Paseh Kaler Kecamatan Paseh Kabupaten Sumedang

0
1.243
Logo Lokasi
SD
SD Negeri Sudapati

Dusun Sudapati Desa Pajagan Kecamatan Cisitu Kabupaten Sumedang

0
1.010
Lokasi Terdekat
Logo Lokasi
TK
TK Al-Kautsar Sumedang

Jl. Angkrek No. Kelurahan Situ Kecamatan Sumedang Utara Kabupaten Sumedang

0
73
Logo Lokasi
Galeri Kusuma (Kreativitas UMKM Sumedang Utara)

Jalan Prabu Gajah Agung Sumedang

0
1.529
Komentar/Review
Write a Review
Img

Subscribe to our Newsletter

Just sign up and we'll send you a notification by email.