SMA Pasundan Tanjungsari merupakan sebuah sekolah menengah atas dengan status swasta yang berlokasi di wilayah Kecamatan Tanjungsari. Tepatnya beralamat di Jl. Raya Tanjungsari No. 404 Desa Gudang Kecacamata Tanjungsari Kabupaten Sumedang. SMA Pasundan Tanjungsari berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Dasar dan Menengah (YPDM) Pasundan.
Pendirian SMA Pasundan Tanjungsari dimulai pada tahun ajaran 1987/1988 dengan diajukannya surat permohonan dari Yayasan Pendidikan Dasar dan Menengah Pasundan tanggal 9 Oktober 1987 dengan nomor 279/YPDM-Pas/X/1987. Di awal tahun berikutnya, tepatnya tanggal 6 Januari 1988, Kanwil Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Propinsi Jawa Barat mengeluarkan Surat Keputusan dengan nomor 846/I02/Kep/E/R.88. SK tersebut berisi tentang Pemberian Ijin kepada Yayasan Pendidikan Dasar dan Menengah Pasundan di Jl. Sumatra No. 41 Bandung untuk Mendirikan SMA Pasundan Tanjungsari Kab. Sumedang mulai tahun ajaran 1987/1988.
SMA Pasundan Tanjungsari memiliki visi yaitu terwujudnya siswa/i SMA Pasundan Tanjungsari yang taat beribadah, baik dalam perilaku, tekun dalam menuntut ilmu terampil dalam berkarya, dan kaya akan budaya sunda. Sementara misinya adalah Mengembangkan potensi siswa yang cerdas dan inovatif dengan melaksanakan pembelajaran dan bimbingan secara efektif sehingga dapat berkembang secara optimal dan professional; Membekali siswa/i dengan berbagai keahlian yang dimiliki, diharapkan mereka mampu mandiri dalam berkarya dan bersaing di dunia kerja; Menumbuhkan kebanggaan terhadap budaya sunda sehingga menjadi sumber untuk memperkuat jati diri siswa.
Sebagaimana sekolah menengah atas lainnya, SMA Pasundan Tanjungsari menyelenggarakan kegiatan pembelajaran selama tiga tahun dari kelas sembilan hingga kelas 12. Dalam melaksanakan kegiatan pembelajarannya, SMA Pasundan Tanjungsari didukung oleh tenaga pengajar yang berkualitas dalam mendukung lingkungan belajar yang kondusif. Ditambah program pengembangan karakter dan beragam pilihan ekstrakurikuler memperkaya pengalaman siswa. Didukung juga dengan adanya fasilitas berupa sarana dan prasarana yang representatif dengan adanya gedung sekolah permanen yang di dalamnya adalah Ruang Kelas yang dilengkapi peralatan multimedia, Ruang Guru dan Ruang Kepala Sekolah, Ruang Perpustakaan, Laboratorium Multimedia, Laboratorium Komputer dan Laboratorium Bahasa serta fasilitas sanitari (WC) khusus guru dan siswa yang terpisah. Ditambah dengan adanya lapangan upacara dan tempat parkir kendaraan serta mushola.
Sejumlah keunggulan yang dimiliki oleh SMA Pasundan Tanjungsari diantaranya adalah pendidikan yang berbasiskan teknologi, ekstrakurikuler yang lengkap, ditambah adanya beasiswa bagi hafidz & hafidzah serta beasiswa bagi yang berprestasi.
Selain kegiatan belajar-mengajar yang sifatnya intrakurikuler, di SMA Pasundan Tanjungsari juga terdapat ragam jenis kegiatan ekstrakurikuler dan kegiatan keorganisasian. Kegiatan keorganisasian yang bisa diikuti oleh siswa-siswi SMA Pasundan Tanjungsari yaitu Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS). Sementara kegiatan ekstrakurikuler yang bisa diikuti oleh siswa-siswi SMA Pasundan Tanjungsari diantaranya Pramuka, Club Fotografi, Klub Sains, Bola Basket, Paduan Suara, Robotika.
SMA Pasundan Tanjungsari berada satu lokasi dengan lembaga pendidikan yang berada di bawah Yayasan Pendidikan Dasar dan Menengan Pasundan lainnya di Tanjungsari yaitu SMP Pasundan Tanjungsari dan SMK Pasundan Tanjungsari. Yaitu di bagian belakang kampus SMA Negeri Tanjungsari, tidak jauh dari jalan raya nasional yang menghubungkan Kota Bandung dengan kota Sumedang. Akses masuknya berada di pinggir barat SMA Negeri Tanjungsari berupa jalan gang besar yang bisa dilintasi kendaraan roda empat. Sehingga akses ke SMA Pasundan Tanjungsari sangat mudah, selain bisa dilintasi kendaraan roda dua dan roda empat juga dilewati sejumlah angkutan umum, baik angkutan umum perkotaan maupun angkutan umum antar-kota. Angkutan Umum Perkotaan (Angkot) yang melintasinya diantaranya adalah Angkot 04 jurusan Sumedang - Cileunyi, Angkot 05 Tanjungsari - Cicalengka dan Angkot 08 jurusan Terminal Ciakar - Rancakalong - Tanjungsari.
Dengan segundang prestasi yang telah diraih oleh SMA Pasundan Tanjungsari baik prestasi akademik maupun non-akademik yang kuat, SMA Pasundan Tanjungsari bisa menjadi salah satu alternatif melanjutkan sekolah bagi lulusan SMP/MTs dan sederajat khususnya di wilayah Kecamatan Tanjungsari. Ditambah lagi dengan adanya akses kepada pendidikan berkualitas dan pembentukan karakter yang holistik bagi siswanya.
Setiap awal tahun pelajaran, SMA Pasundan Tanjungsari meneriman pendaftaran siswa baru bagi lulusan SMP/MTs. Sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon siswa SMA Pasundan Tanjungsari diantaranya adalah Mengisi Formulir Pendaftaran, Fokopi Akta Kelahiran, Fotokopi Kartu Keluarga, Fotokopi NISN, Fotokopi Ijazah/Kelulusan, Fotokopi KTP Orang Tua dan Pasfoto 3x4 sebanyak 4 lembar. Pendaftaran biasanya dimulai pada bulan Januari hingga bulan Juni. Pendaftaran bisa langsung ke kampus SMA Pasundan Tanjungsari.
Pemilik/Pengelola | Yayasan Pendidikan Dasar dan Menengah (YPDM) Pasundan/Yayasan Pendidikan Dasar dan Menengah (YPDM) Pasundan |
Berdiri | 6 Januari 1988 |
Alamat Lengkap | Jl. Raya Tanjungsari No. 404 Desa Gudang Kecacamata Tanjungsari Kabupaten Sumedang |
Nomor Telepon | |
Nomor Handphone | 0899-6873-088 |
Pin BB | |
Web Site | SMA Pasundan Tanjungsari |
Akun Twitter | |
Akun Facebook | |
Page Facebook | SMA Pasundan Tanjungsari |
Akun Google+ | |
Akun Instagram | |
Akun Youtube | SMA PASUNDAN TANJUNGSARI |
Ahad | |
Senin | |
Selasa | |
Rabu | |
Kamis | |
Jumat | |
Sabtu |