Akses Lokasi

  • Akses Jalan Kaki
    Akses Sepeda
    Akses Sepeda Motor
    Akses Mobil Pribadi
    Akses Angkutan Umum
    Akses Mobil Bus
  • Berlokasi tidak jauh dari jalan Raya Sumedang - Majalengka
  • Bisa diakses menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat
  • Dilewati Angkutan Umum Perkotaan Sumedang - Tolengas dan Angkutan Umum AKDP/AKAP yang melintasi wilayah Tomo

Share & Like

Peta Lokasi

Foto Utama

MTs Negeri 2 Sumedang merupakan sebuah lembaga pendidikan formal yang sederajat dengan jenjang pendidikan menengah pertama (SMP) dan berada di bawah naungan Kementerian Agama Republik Indonesia. Sekolah ini beralamat di Jl. Raya Tomo No. 56 Desa Tomo Kecamatan Tomo Kabupaten Sumedang. Sebagaimana sekolah madrasah lainnya, MTs Negeri 2 Sumedang juga menyelenggarakan pendidikan umum dengan kekhasan agama Islam.

Seperti juga Sekolah Menengah Pertama, jangka waktu pendidikan di MTs Negeri 2 Sumedang dilaksanakan selama tiga tahun dari kelas tujuh sampai kelas sembilan. MTs ini menjadi lembaga pendidikan lanjutan dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) atau setara Sekolah Dasar (SD) sebelum melanjutkan ke jenjang Madrasah Aliyah (MA) yang setingkat dengan Sekolah Menengah Atas (SMA). Selain memberikan pengajaran yang berhubungan dengan pengetahuan umum sebagaimana diajarkan di tingkat SMP, siswa di MTs juga diberikan tambahan pengajaran ilmu-ilmu agama yang lebih mendalam dari pada pembelajaran agama di SMP.

Keberadaan MTs Negeri 2 Sumedang tidak lepas dari pendirian PGAP (Pendidikan Guru Agama Pertama). Sekitar tahun 1970-an di wilayah Tomo berdiri PGAP dengan lama pendidikan enam tahun sesusi dengan Keputusan Menteri Agama (KMA) 373. PGAP ini kemudian berubah menjadi PGA (Pendidikan Guru Agama) dengan lama pendidikan selama empat tahun sesuai dengan Keputusan Menteri Agama (KMA) 376. PGA ini berjalan sampai dengan tahun 1978. Pada tahun 1979, guru-guru agama yang berada di wilayah Tomo bersepakat untuk mendirikan Madrasah Tsanawiyah (MTs) yang berada di bawah pengelolaan Yayasan Perguruan Agama Islam. Kemudian, MTs ini bernama MTs Negeri Tomo.

Pada tahun 2015 terjadi perubahan nama dari MTs Negeri Tomo menjadi MTs Negeri 2 Sumedang. Perubahan nama ini berdasarkan pada Keputusan Menteri Agama Nomor 212 Tahun 2015 tentang Perubahan Nama Madrasah Aliyah Negeri, Madrasah Tsanawiyah Negeri, dan Madrasah Ibtidaiyah Negeri di Provinsi Jawa Barat tertanggal 27 Juli 2015.

MTs Negeri 2 Sumedang telah mendapatkan akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah pada tahun 2015 dengan raihan peringkat A. Akreditasnya tertuang dalam Surat Keputusan dengan nomor 02.00/111/BAP-SM/SK/X/2015 tertanggal 13 Oktober 2015.

Dalam menyelenggarakan kegiatan kependidikannya, MTs Negeri 2 Sumedang didukung oleh berbagai fasilitas yang representatif. Fasilitasnya diantaranya ruang kelas untuk proses pembelajaran, lapangan upacara dan lapangan olahraga, ruang perpustakaan dan tempat ibadah.

Selain menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar di dalam kelas, MTs Negeri 2 Sumedang juga menyelenggarakan kegiatan pembelajaran di luar jam pelajaran seperti kegiatan keorganisasian dan ekstrakurikuler. Kegiatan keorganisasian yang ada di MTs Negeri 2 Sumedang yaitu Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) yang bisa diikuti oleh siswa-siswinya. Kemudian kegiatan ekstrakurikuler yang bisa diikuti oleh siswa-siswi MTs Negeri 2 Sumedang diantaranya adalah Pramuka, PMR (Palang Merah Remaja), Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera), Olahraga dan Kesenian.

Setiap awal tahun pelajaran, MTs Negeri 2 Sumedang menerima pendaftaran siswa baru yang berasal dari Madradah Ibtidaiyah (MI) atau Sekolah Dasar (SD). Pendaftaran bisa langsung ke lokasi sekolah atau bisa menggunakan formulir online yang disediakan sekolah atau panitia penerimaan siswa baru. Pendaftaran bisa dilakukan bersama dengan orang tua siswa atau secara kolektif dari sekolah asal.

(Sumber: dari berbagai sumber)

Kementerian Agama Republik Indonesia/Kementerian Agama Republik Indonesia
1970
Jl. Raya Tomo No. 56 Desa Tomo Kecamatan Tomo
0233-661678
mtsntomo@ymail.com
MTsN 2 Sumedang
Mts N Tomo