Kawasan Agroteknobisnis Nagorak Sumedang merupakan sebuah kawasan yang berfungsi sebagai tempat pengkajian dan pengembangan sektor pertanian (agro). Kawasan yang dikenal juga dengan singkatan KAS ini dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Sumedang bekerja sama dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) Jakarta. Kerja sama ini berlangsung mulai tahun 2003 sampai dengan tahun 2007.
Tujuan dibangunnya Kawasan Agroteknobisnis Nangorak ini adalah untuk mengembangkan sektor pertanian yang berteknologi tepat guna dan berwawasan bisnis. Lebih jauhnya adalah menjadikan nilai tambah keberadaan KAS sebagai wahana rekreasi yang bersifat edukatif bagi masyarakat dan pelajar di Jawa Barat yang menekankan pada peningkatan kecintaan terhadap alam, kepedulian terhadap pelestarian lingkungan, peningkatan pengetahuan teknologi pertanian dan pengenalan konsep pertanian terpadu dan hidup selaras alam. Sementara sasarannya adalah sebagai tempat wisata edukatif alternatif di Sumedang yang memberikan hiburan dan pendidikan serta memberikan kontribusi pendapatan bagi KAS dan Pemerintah Daerah.
Dengan demikian, Kawasan Agroteknobisnis Nangorak Sumedang ini memiliki konsep agroeduteknowisata. Konsep Agroeduteknowisata KAS adalah wisata agro yang menawarkan sarana rekreasi alam sekaligus sarana pengenalan dan pendidikan terutama dalam teknik budidaya, dan produksi pertanian, peternakan, perikanan, perkebunan, dan kehutanan kepada sentuhan teknologi. Melalui konsep ini KAS berupaya untuk dapat menarik wisatawan sehingga pada akhirnya KAS dapat memberikan kontribusi pendapatan bagi Pemda. Namun, KAS masih belum dapat memberikan kontribusi kepada Pemerintah Daerah.
Kawasan Agroteknobisnis Nangorak Sumedang berlokasi di Desa Margamekar, Kecamatan Sumedang Selatan. Lokasi ini berdekatan dengan lokasi peristirahatan (Villa Toga) dan objek wisata sejarah Makam Cut Nyak Dien. Posisinya berada pada ketinggian 765 s.d. 1.035 meter di atas permukaan laut dengan luas lahan 95,345 hektar. Sebelumnya, kawasan KAS merupakan bekas perkebunan teh dengan panorama alam yang indah dan udara yang sejuk serta dikelilingi bukit dan hutan yang masih terjaga memberikan kesan alami suasana pegunungan dan alam pedesaan.
Akses ke kawasan KAS ini cukup mudah, bisa menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat melewati jalan besar dengan jarak sekitar 9 km dari pusat kota Sumedang ke arah selatan.
Setelah proses kerja sama dengan BPPT selesai, pada tahun 2008 pengelolaan KAS diserahkan kepada Pemerintah Kabupaten Sumedang. Pemerintah Kabupaten Sumedang membentuk Unit Pelaksana Teknis Badan (UPTB) untuk mengelola KAS ini di bawah Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kabupaten Sumedang. Sementara para pekerjanya sebagian besar warga sekitar wilayah KAS yaitu warga Desa Margamekar. Mereka adalah para petani dan peternak yang keseharian bekerja mengurus lahan KAS.
Beberapa bidang yang menjadi garapan KAS ini diantaranya adalah sektor pertanian, sektor peternakan, sektor perikanan dan sektor pariwisata.
Sektor Pertanian
Kawasan ini memiliki kebun jagung hibrida, kebun strawberi, screen house strawberi, screen house gold melon dan sebagian talas semir. Di samping lahan KAS yang sudah dikelola oleh pihak KAS sendiri, lahan KAS juga dikelola oleh warga sekitar. Warga sekitar berkebun di lahan KAS dengan persetujuan dari pihak KAS, mereka menanam berbagai macam komoditas pertanian dan perkebunan diantaranya jagung, ubi kayu, ubi jalar, cabe rawit, bawang daun, kacang merah, kacan tanah, kacan panjang, tembakau, sawi, pisang, dan kopi. Ada juga berbagai macam pohon buah-buahan seperti alpukat, mangga, nangka, buah naga, dan buah merah.
Sektor Peternakan
KAS memiliki peternakan domba dan sapi. Untuk ternak domba sampai saat ini berjumlah lebih dari 100 ekor. Itu adalah domba hasil penggemukan dan anakan.
Sektor Perikanan
Di kawasan ini ada kolam pemancingan khusus ikan patin dan ikan mas. Selain itu, di KAS terdapat kolam ikan untuk induk, anakan dan pembesaran. Di kolam tersebut terdapat ikan mas, mujair dan ikan gurame. Untuk penggemar ikan hias pun dapat ditemui disini.
Sektor Pariwisata
KAS menyajikan tempat wisata bagi pengunjungnya, terutama wisata agro (pertanian). Di sini bisa bermain di kolam ikan, memetik strawberi di kebun strawberi, atau sekedah duduk-duduk di cafe atau gazebo sambil menikmati segarnya udara pegunungan. Untuk bermalam di KAS juga tersedia penginapan di rumah pohon. Bagi yang menyukai kegiatan di alam terbuka, di KAS juga tersedia fasilitas outbond seperti flying fox.
(Dari berbagai sumber)
Pemilik/Pengelola | Pemerintah Kabupaten Sumedang/UPTD |
Berdiri | 2003 |
Alamat Lengkap | Desa Margamekar Kecamatan Sumedang Selatan |
Nomor Telepon | |
Nomor Handphone | |
Pin BB | |
Web Site | Kawasan Agroteknobisnis Sumedang |
Akun Twitter | |
Akun Facebook | |
Page Facebook | |
Akun Google+ | |
Akun Instagram | |
Akun Youtube |
Ahad | |
Senin | |
Selasa | |
Rabu | |
Kamis | |
Jumat | |
Sabtu |
Wisata alam |
Wisata agro |